Tes Paragraf

Thursday, July 11, 2013

Buku Materi Kurikulum 2013

Dalam hitugan hari kita akan memasuki tahun pelajaran 2013-2014, ada beberapa hal yang perlu kita sikapi dengan tahun ajaran baru sekarang ini karena pemerintah telah memberlakukan penggunaan kurikulum baru walaupun masih terbatas pada beberapa sekolah. Kurikulum yang baru ini dinamakan dengan Kurikulum 2013 yang merupakan penyempurnaan dari Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) tahun 2006. Kurikulum 2013 mulai digunakan untuk kelas 1 dan 4 siswa SD, kelas 7 SMP/MTs dan kelas 10 siswa SMA/SMK/MA. Pelaksanaan kurikulum 2013 terkesan tergesa-gesa dan dipaksakan, karena masih banyak kekurangan yang harus diselesaikan sebelum kurikulum dilaksanakan. Bahkan guru sebagi ujung tombak pelaksanaan kurikulum 2013 di lapangan banyak yang belum mendapatkan pelatihan  sehingga menghadapi tahun ajaran baru dengan perasaan bingung tidak tahu apa yang harus diperbuat. Jangankan buku sumber, kurikulumnya saja belum mereka terima apalagi mempelajarinya. Pemerintah berencana akan mendistribusikan buku kurikulum 2013 sebelum pelaksanaan kurikulum 2013 dimulai artinya mulai tahun ajaran baru sekarang. Saya akan sedikit meringankan beban guru yang sampai sekarang belum memiliki buku petunjuk kurikulum 2013 dan buku materi pelajaran yang harus diajarkan kepada siswa. Ada beberapa buku yang telah terbit dan bisa didapatkan secara gratis dengan cara mendownloadnya. Anda bisa mendownloadnya dari situs resmi www.kemdikbud.go.id atau dari link yang telah saya sediakan di bawah ini.
Perangkat Kurikulum 2013
Buku Siswa
Kelas 1
Kelas 1
Buku Guru
Buku Siswa Kelas 4
Buku Guru
Buku Siswa
Kelas 7

Semoga bermanfaat

0 komentar:

Post a Comment